Hari Pertama, Maba UNR Ditekankan Etika Komunikasi

DENPASAR,diaribali.com – Ratusan Mahasiswa Baru (MABA) Universitas Ngurah Rai (UNR) mengikuti Adaptasi Kehidupan Kampus dan Inagurasi (AKKI) Tahun Akademik 2023/2024, di Lingkungan Kampus setempat.
AKKI 2023 yang mengusung tema “Melalui AKKI Kita Tingkatkan Solidaritas, Itegritas Dan Kapabilitas Untuk Indonesia Maju Bersama Universitas Ngurah Rai” berlangsung selama dua hari, 2-3 September 2023.
Ketua Panitia AKKI, Dr. Gede Wirata, SH., MAP., menyampaikan, pelaksanaan AKKI tahun 2023 ini akan diisi dengan pemberian materi kepada Maba terkait cara berkomunikasi dan antisipasi korupsi di era digital, yang nantinya akan disampaikan langsung oleh narasumber yang kompeten pada bidangnya.
Wirata menilai, saat ini etika dalam berkomunikasi mengalami penurunan, untuk itu, ia mengajak Maba untuk mengenali dan mengetahui cara bekomunikasi yang baik dan benar agar pesan yang ingin disampaikan dapat diterima dengan baik pula.
“Dalam AKKI ini kita mengajak mahasiswa agar tahu cara berkomunikasi yang baik, dan tidak termakan hoax, mereka juga bisa memahami korupsi secara keseluruhan. Dan AKKI juga bebas dari perploncoan,” jelasnya.
Seperti diketahui, dunia digital saat ini sangat riskan dengan berita hoax, sehingga pihaknya menakankan untuk menyadari para mahasiswa baru setelah masuk di Perguruan Tinggi agar dapat memahami etika komunikasi agar tidak asal-asalan baik dengan senior, dosen, dan rekannya.
“Bukan berarti kita mengkultuskan dosen, nggak, jadi mari kita berdiri sama tinggi duduk sama rendah, artinya kita saling menghargai saling menghormati, itu yang ditekankan di sini,” tegasnya.

Rektor UNR, Dr. Ni Putu Tirka Widanti, M,M., M.Hum., dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan pengenalan lingkungan kampus bagi Maba sangat bermanfaat untuk memberikan pengalaman dan berdaptasi dengan lingkungan kampus dan segala sistemnya yang akan berlangsung selama perkuliahan.
Selain itu, kegiatan AKKI juga untuk melatih kerjsama dan mental dalam membangunan relasi dengan teman, senior dan dosen serta peran kampus yang dapat memberikan inspirasi dan inovasi selama perkuliahan.
“Saya mendorong UNR untuk dapat terus meningkatkan kualitas pembelajaran, menangkan hibat riset dan inovasi dengan memanfaatkan kemajuan teknologi informasi serta meningkatkan kerjasama dengan dunia usaha dan dunia industry termasuk kolaborasi dengan perguruan tinggi lainnya,” imbuh rektor
Rektor berharap, seluruh civitas UNR terus semangat dan bekerja keras dalam meningkatkan mutu pendidikan secara berkelanjutan menuju perguruan tinggi berkulaitas sehingga mampu menciptakan SDM secara dinamis yang produktif, terampil dan menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi dan mampu bersaing di tingkat nasional dan internasional. Zor