“Demi Anak Generasi” Berbagi di TPB Margarana

IMG-20210817-WA0010
TALIKASIH-DPD DAG dan WBA Bali berbagi kasih di TPB Margarana serangkaian Peringatan HUT RI ke-76.

TABANAN-DiariBali

Memeriahkan hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-78, yang jatuh pada Selasa 17 Agustus 2021, organisasi Demi Anak Generasi (DAG) DPD Provinsi Bali membagikan bahan kebutuhan pokok untuk masyarakat, khusunya petugas kebersihan di Taman Pujaan Bangsa (TPM) Margarana, Tabanan, Senin (16/8/2021).

Dalam aksinya, DAG menggandeng Woman Bali Accociation (WBA) di bawah komando Ketut Aryana Tan. Kegiatan diawali mengheningkan cipta, menyanyikan lagu mars masing-masing organisasi serta tabur bunga untuk mengenang jasa para pahlawan.

Aryana Tan menjelaskan, dengan semangat Proklamasi RI ke-76 memberi pelajaran bagi semua Rakyat NKRI untuk menjadi manusia tangguh dalam situasi apa pun seperti yang dilakukan para pejuang bangsa yang telah gugur. “Salam kemerdekaan bagi seluruh Rakyat Indonesia dan DIRGAHAYU RI ke 76,” katanya.

Juru bersih di TPB Margarana merasa terharu sekaligus gembira karena ada yang peduli kepada mereka di tengah himpitan dan kesulitan ekonomi akibat pandemi Covid-19. END