Fohoway Diharapkan Dapat Meningkatkan Kontribusi terhadap Kesehatan Masyarakat
BADUNG, diaribali.com –
Perayaan anniversary ke-3 tahun Fohoway Indonesia dan 16 tahun Fohoway International berlangsung dengan sangat meriah, pada Minggu (19/11/2023) di Bali Nusa Dua Convention Center.
Acara yang megusung tema “Transform Path of Glory” dihadiri Pj. Gubernur Bali yang dalam kesempatan ini diwakili Staf Ahli Gubernur Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan I Made Sudarsana dan melibatkan 5000 peserta dari 24 negara cabang Fohoway International serta menghadirkan guest star penyanyi papan atas, Rossa.
Made Sudarsana menyampaiakan agar Fohoway semakin meningkatkan peran dan kontribusi terhadap peningkatan derajat kesehatan masyarakat melalui upaya preventif, promotif sampai dengan kuratif dan rehabilitatif.
Dunia kesehatan, kata Sudarsana, akan menghadapi tantangan yang semakin kompleks, perubahan gaya hidup, lonjakan populasi, perkembangan penyakit yang lebih kompleks serta tuntutan masyarakat terhadap layanan kesehatan yang lebih baik dan cepat, semua itu akan menjadi tantangan berat di masa yang akan datang.
Untuk menjawab tantangan tersebut, katanya, Kementerian Kesehatan meluncurkan 6 pilar transformasi keskehatan yakni diantaranya, transformasi Layanan Primer, Layanan Rujukan, Sistem Ketahanan Kesehatan, Sistem Pembiayaan Kesehatan, SDM Kesehatan, dan Teknologi Kesehatan.
“Dari 6 pilar tersebut, diharapkan dapat mampu menjawab tantangan salah satunya, bagaimana kita dapat mengembangkan alat kesehatan dan laboratorium untuk mampu mengatasi segala tantangan,” ujarnya.
Dia melanjutkan, transformasi kesehatan mendorong riset dan inovasi dalam mengembangkan alat kesehatan dan laboratorium. “Kita dapat memastikan ketersediaan alat yang diperlukan masyarakat kita untuk mendapatkan alat kesehatan yang aman, bermutu dan bermanfaat,” kata Sudarsana.
Sudarsana juga menegaskan bahwa pemerintah tidak bisa bekerja sendiri, dibutuhkan kerjasama dan kolaborasi antara pemerintah dengan stakeholder yang bergerak di bidang kesehatan untuk mewujudkan pencapaian transformasi tersebut, tidak terkecuali Fohoway Internasional.
CEO Fohoway Asia Pacific, Mr. Nicholas Zhang mengatakan, acara ini terselenggara dengan spektakuler, bukan hanya sebagai momen perayaan ulang tahun, namun juga menjadi bukti perkembangan Fohoway yang terus melesat, membuat berbagai pencapaian cemerlang.
Fohoway Indonesia merupakan negara cabang Fohoway yang ke-23, yang telah hadir ditengah-tengah masyarakat, untuk menyebarkan manfaat kesehatan dan kesuksesan bagi banyak orang.
“Saat Fohoway masuk ke Indonesia 3 tahun lalu, saat itu banyak perusahaan tutup, banyak orang kerja dari rumah dan banyak orang tidak bekerja, namun kehadiran Fohoway di Indonesia yang terus bergerak dan mengembangkan diri bisa memberikan peluang sukses bagi mereka semua,” ucapnya.
Lebih lanjut dikatakan, walaupun baru genap berusia 3 tahun, namun, Fohoway Indonesia telah membuktikan pencapaiannya, terbukti dengan memiliki 300.000 lebih mitra usaha yang telah tersebar di berbagai wilayah Indonesia.
“Selamat ulang tahun yang ke-3 untuk Fohoway Indonesia, perekembangan selama 3 tahun luar biasa sehingga dapat menyelenggarakan acara seperti ini, bergerak dan maju terus tanpa patah semangat adalah kunci untuk mencapai kesuksesan,” ujarnya.
Dalam perhelatan akbar ini, Fohoway juga memberikan apresiasi kepada mitra berprestasi, dengan memberikan berbagai reward diantaranya ratusan reward perjalanan GRATIS didalam dan luar negeri, serta 20 reward mobil GRATIS.
Turut hadir jajaran pimpinan Fohoway International yakni Chairman of Fohoway International, Han Jin Ming, Vice Chairman of Fohoway International, Xian Sheng, Corporate Director and President of Fohoway International, Kevin Hou, serta Dewan Pakar Ekonomi Syariah, DR. KH. Mohamad Hidayat, MBA, MH.