UNR Datangkan Delegasi Republik Rakyat Tiongkok, Sebagai Upaya Wujudkan Visi Internasionalisasi

IMG-20231203-WA0000
Delegasi Republik Rakyat Tiongkok saat berkunjung ke Universitas Ngurah Rai

DENPASAR, diaribali.com – Universitas Ngurah Rai (UNR) menjalin kerja sama dengan berbagai Institusi Pendidikan Tinggi di luar negeri dalam upaya mewujudkan salah satu visi yakni Internasionalisasi.

Pada Sabtu, 2 Desember 2023, perguruan tinggi swasta tertua kedua di Bali ini kedatangan delegasi asal Republik Rakyat Tiongkok, yang diterima langsung oleh Rektor UNR Prof. Ni Putu Tirka Widanti bersama Ketua Yayasan Jagadhita beserta jajaran.

Kepala International Office, Universitas Ngurah Rai, Tjokorda Gde Agung Wijaya Kesuma Suryawan, BComm., MIntBus., CMA., mengungkapkan, kunjungan yang dikemas dalam acara education and culture visit ini merupakan kunjungan balasan dari delegasi Cina, dimana sebelumnya UNR melakukan kunjungan ke beberapa institusi pendidikan tinggi di Cina dengan tujuan penjajakan kerjasama.

“Kami berhasil membangun sebuah kerja sama yang nanti akan dimulai pada September 2024, mahasiswa asal Cina akan kuliah full time di UNR,” ungkapnya.

Selain mendatangkan mahasiswa Cina kuliah di UNR, ke depan pihaknya berharap mampu menjalin kerja sama pertukaran dosen. Hal ini bertujuan sebagai bentuk semangat untuk memperluas wawasan salah satu perwujudan visi UNR yaitu Internasionalisasi.

Dikatakan alasan Cina memilih UNR sebagai tempat kuliah mahasiswa Cina yaitu karena backgroundnya di Cina tidak semua kampus bisa menyerap tamatan high school (SMA), akhirnya beberapa tamatan high school memutuskan untuk kuliah ke luar negeri, dengan tujuan negara seperti Malaysia, Australia, Singapura, Amerika dan kali ini UNR berhasil menangkap peluang tersebut.

BACA JUGA:  Unwar Terakreditasi Unggul dan Raih 8 Penghargaan dalam LLDikti 8 Award 2024

“Ke depan selain Cina, dalam waktu dekat, internasional student sudah terjalin dengan institusi di Jerman. Dan terealisasi untuk mengikuti kuliah di Fakultas Sain dan Teknologi, prodi Arsitektur dan Teknik Sipil,” pungkasnya.

Sementara Rektor UNR Prof. Dr. Ni Putu Tirka Widanti, S.S., M.Hum, menambahkan, UNR dalam rangka meresmikan Kantor Urusan Internasional (KUI) pada 2024 mendatang, hari ini delegasi dari Cina dan beberapa dari Universitas di Cina hadir di UNR untuk melihat kerja sama yang sudah direncanakan dari kunjungan sebelumnya dari pihak UNR ke Cina.

Tujuannya tiada lain untuk menjajaki mahasiwa asing. Upaya ini dilakukan sebagai salah satu terobosan UNR untuk meningkatkan jumlah mahasiswa. Hal ini sebuah tantangan bagi UNR dan perguruan tinggi swasta lainnya yang dituntut untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas mahasiswanya.

Lanjut Rektor, UNR tidak hanya menjalin kerja sama dengan universitas di Cina. sebelumnya juga beberapa universitas di luar juga sudah diajak kerja sama. “Ke depan, hal serupa juga dilakukan dengan kampus yang ada di Thailand, Carles Darwin, Universitas di India, Eropa, Arizona yang sudah datang sesuai schedule. Sementara baru kerja sama internasional student summer school.

“Negara Cina jumlah penduduknya terbanyak di dunia. Karena banyak jumlah mahasiswa yang antre, salah satu kebijakan untuk membawa masyarakatnya ke beberapa negara untuk mengenyam pendidikan. UNR mengambil kebijakan dari pemerintah Cina tersebut,” pungkas rektor. Zor