Pegadaian Luncurkan “Tring!”, Super Apps Keuangan Digital Terpadu

IMG-20251008-WA0137
Peluncuran “Tring!”, Super Apps Keuangan Digital Terpadu Pegadaian, Selasa, (7/10) di Jakarta.

Jakarta,diaribali.com –
PT Pegadaian menandai langkah baru dalam transformasi digitalnya dengan meluncurkan aplikasi super terbarunya, Tring! by Pegadaian, di Ballroom The Gade Tower, Rabu, 7 Oktober 2025. Aplikasi ini dirancang sebagai ekosistem keuangan digital terintegrasi yang menyatukan layanan gadai, investasi emas, hingga pembiayaan dalam satu genggaman.

Peluncuran Tring! diresmikan langsung oleh Direktur Utama Pegadaian Damar Latri Setiawan, bersama CEO Group BRI Hery Gunardi, Komisaris Pegadaian Sudarto, serta Wakil Direktur Utama Budi Wahju Soesilo. Musisi Isyana Sarasvati, yang didapuk sebagai brand ambassador, turut hadir membagikan pengalamannya berinvestasi dan mendorong generasi muda menjadikan investasi sebagai gaya hidup.

Menurut Damar, kehadiran Tring! merupakan bagian dari upaya Pegadaian menghadirkan solusi finansial yang Cepat, Aman, dan Mudah, sesuai dengan tagline kampanye mereka, #MulaiDariTring!.

“Pegadaian menempatkan keamanan sebagai prioritas utama. Aplikasi Tring! memastikan data nasabah terlindungi dan aset emas dijamin secara fisik dengan standar keamanan tertinggi,” ujar Damar.

Tring! mengintegrasikan seluruh layanan emas Pegadaian dalam satu platform: mulai dari Tabungan Emas, Cicil Emas Batangan, hingga Gadai Tabungan Emas dan jual beli emas secara daring. Nasabah juga dapat memaksimalkan asetnya melalui fitur Deposito Emas, serta menikmati berbagai layanan pembiayaan dan pembayaran digital lain dalam satu akun pengguna.

Keunggulan lain Tring! terletak pada konsep “1 User ID, Semua Kebutuhan”, yang memungkinkan proses registrasi dan verifikasi dilakukan hanya sekali untuk mengakses seluruh layanan Pegadaian.
CEO Group BRI, Hery Gunardi, menilai aplikasi ini memperkuat kolaborasi antaranggota Holding Ultra Mikro yang terdiri atas BRI, Pegadaian, dan PNM.

“Tring! by Pegadaian terhubung dengan ekosistem BRI. Dengan 42 juta pengguna aktif BRImo saat ini, kami berharap Tring! dapat menjangkau 4 juta pengguna di akhir tahun. Ke depan, ada potensi lebih dari 40 juta pengguna yang bisa mengakses produk emas Pegadaian,” kata Hery.

Dari wilayah timur Indonesia, Pemimpin Pegadaian Kanwil VII Bali Nusra Arief Rinardi Sunardi menegaskan komitmen perusahaan terhadap keamanan transaksi emas.

“Setiap transaksi Cicil Emas maupun Tabungan Emas dijamin dengan ketersediaan emas fisik sesuai jumlah gram yang ditransaksikan. Sistem 1:1 ini memastikan kepercayaan nasabah tetap terjaga,” ujarnya.

Melalui Tring!, Pegadaian memperkuat posisinya sebagai pemimpin ekosistem emas nasional, sekaligus mendorong inklusi keuangan di Indonesia. Aplikasi ini diharapkan menjadi pintu baru bagi masyarakat untuk mengelola keuangan dan mencapai tujuan finansial mereka semuanya dimulai dari satu Tring!. (Art)