Sanur KulineRUN 2024 Diikuti Seribu Lebih Peserta

1000099275
Peserta Sanur KulineRUN 2024

DENPASAR, diaribali.com – Sanur KulineRUN 2024 merupakan event road show lanjutan KulineRUN terbesar di Indonesia yang memadukan antara olahraga berlari serta wisata kuliner nusantara.

Pada Minggu (3/3/2024) mulai pukul 5 pagi, peserta yang tercatat seribu lebih tampak berkumpul di halaman Prama Sanur Hotel sambil menunggu start dengan pakaian khas berlari yang mereka gunakan.

Dalam kesempatan ini, Sanur KulineRUN 2024 dilepas oleh wakil walikota Denpasar Kadek Agus Arya Wibawa didampingi Kepala Dinas Pariwisata Kota Denpasar Ni Luh Putu Riyastiti.

CEO RajaLARI, Panca R Sarungu menyampaikan jumlah peserta yang ikut berpartisipasi dalam Sanur KulineRUN di luar ekspektasi, karena sebelumnya target hanya 600 peserta dengan 3 kategori diantaranya 10 K, 5K dan 3K.
“Target kami di awal sekitar 600 sampai 700 orang peserta, tapi ini seribu lebih yang ikut,” ujarnya sembari mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta.
Sementara General Manager Prama Sanur Beach Bali, I Gusti Bagus Surya menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh peserta yang berasal dari asosiasi dan stakeholder pariwisata, kalangan pemerintah, masyarakat umum dan pelajar yang sudah ikut meramaikan pelaksanaan Sanur KulineRUN 2024.

Bagus Surya menambahkan melalui Sanur KulineRUN 2024 ia ingin mengajak seluruh peserta untuk berolahraga sambil melihat matahari terbit di sepanjang rute pantai yang dilewati.

“Namun karena faktor alam yang berawan matahari terbit tidak dapat dilihat melalui sepanjang jalur,” ujarnya.

Ia menekankan, salah satu goal yang ingin dicapai adalah menjadikan Sanur sebagai destinasi pariwisata yang ramah dan memberikan kepuasan bagi wisatawan.

“Kalau dulu Sanur dikenal sebagai tempat oma opa, sekarang kita mau Sanur sebagai tempat wisatawan lintas generasi,” pungkasnya.

Sementara itu Wakil Walikota Denpasar, Kadek Agus Arya Wibawa menyampaikan apresiasi terhadap penyelenggaraan Sanur KulineRUN 2024.
Ia berharap event semacam ini dapat dilaksanakan secara berkelanjutan di tahun berikutnya. “Kami dari pemerintah Kota Denpasar sangat mengapresiasi event olahraga semacam ini digelar di Sanur sekaligus memperkenalkan kuliner khas Bali dan Sanur,” kata Arya Wibawa

Menurutnya, konsep yang diusung pada Sanur KulineRUN 2024 ini menarik karena 80 persen dari jalur lari dapat menikmati pemandangan Pantai Sanur yang diakhiri dengan sajian kuliner khas lokal.

“Hal ini juga tidak terlepas dari upaya untuk lebih memperkenalkan berbagai keindahan yang ada di Sanur sebagai destinasi wisata,” pungkasnya. Zor